Wisata Banyuwangi
Air terjun Watu Kurung
Air Terjun Watu Kurung tergolong masih baru, karena secara resmi baru ditemukan pada tanggal 1 September 2012 lalu oleh seorang penduduk setempat yang bernama Pak Elok. Air terjun ini tergolong alami karena bersumber dari gunung Raung, para pendaki gunung Raung bisa memanfaatkannya untuk menyegarkan diri sebelum dan setelah melakukan perjalan panjang menuju puncak sejati Raung. Air terjun ini dinamakan Kurung sesuai dengan lokasinya yang dikelilingi oleh tebing-tebing dan bebatuan yang mengelilingi terjun tersebut.
Air Terjun Watu Kurung terletak sekitar 15 km dari Kecamatan Kalibaru, menuju ke arah Komplek Petak 14 Kebun Jatirono, Dusun Jati Pasir, Desa Kajarharjo. Sesampainya di perkampungan terakhir di Jati Pasir, perjalanan dilanjutkan dengan berjalan kaki sejauh 2,5 km melewati lereng Gunung Raung yang masih sangat asri. Anda bisa memanfaatkan jasa warga setempat untuk mengantar Anda menuju ke lokasi air terjun.
Medan jalan menuju Air Terjun Watu Kurung membutuhkan mental yang kuat dan energi yang cukup besar. Karena pengunjung harus menempuh jalan setapak menembus hutan Liana dan tumbuhan semak dengan tantangan medan yang ekstrim. Sesekali pendaki harus merangkak menghadapi jalan yang curam dan licin.
Di sepanjang lintasan wisatawan akan menemui beragam jenis tumbuhan lumut (Bryophyta) terutama spesies lumut hati ( Marchantia sp.) dan jenis-jenis tumbuhan paku (Pteridophyta), sehingga sangat cocok untuk dipilih sebagai tempat observasi lapang bidang kajian ilmu Botani. Meski belum dikenal masyarakat luas, Waterfall of Watu Kurung boleh dikatakan sebagai surganya para petualang.
Di kompleks Air Terjun Watu Kurung terdapat 3 air terjun sekaligus, yaitu Air Terjun Setaman, Air Terjun Anakan, dan Air Terjun Watu Kurung.